Cara Menghapus Akun MiChat

Berencana akan menghapus akun MiChat, namun tidak tahu cara melakukannya? Perlu diketahui, fitur hapus akun MiChat tidak akan kita jumpai pada aplikasinya, untuk melakukannya memerlukan cara khusus.

Ada banyak alasan yang melatarbelakangi seseorang ingin menghapus akun MiChat, bisa karena terlalu banyak chat spam, merasa diteror atau karena akun MiChat sudah tidak digunakan lagi.

MiChat sendiri adalah aplikasi berkirim pesan yang mirip seperti WhatsApp, Messenger, Line, Telegram, Wechat dan sejenisnya. Fungsi utamanya untuk melakukan chat.

Pada MiChat ada fitur menarik, kita bisa melakukan chat dengan Pengguna di sekitar, yaitu pengguna MiChat lain yang lokasinya tidak jauh dari keberadaan kita, dalam artian kita bisa chat dengan tetangga dengan radius ratusan hingga kiloan meter.

Selain itu, MiChat juga memiliki fitur yang mirip-mirip dengan aplikasi Chat lainnya seperti kirim pesan multimedia( video, foto, berkas, teks, dan pesan suara), ada chat grup, emoji dll.

MiChat tersedia untuk Android dan iOS, untuk memasangnya cukup mudah, bisa langsung lewat Google Play dan App Store.

Meski begitu tidak sedikit pengguna yang akhirnya ingin menghapus akun MiChat-nya. Nah, untuk yang belum tahu cara melakukannya bisa simak Cara Menghapus Akun MiChat berikut.

Cara Menghapus Akun MiChat

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa fitur hapus akun MiChat tidak tersedia pada aplikasinya. Untuk melakukannya kita hanya perlu melakukan Log out / Keluar dari aplikasi.

Cara Hapus Akun MiChat dengan Mengganti Profil

Alih-alih menghapus akun MiChat tidak bisa dilakukan, alternatifnya sebelum mengeluarkan Akun MiChat dari aplikasi, kita bisa mengubah profil akun kita terlebih dahulu.

Tujuannya supaya data kita berubah dan tidak dikenali lagi. Dengan begitu hasilnya seperti akun MiChat telah kita hapus.

Tahapan dan cara menghapus akun MiChat:

  • Pertama jalankan aplikasi MiChat seperti biasa.
  • Hapus semua Chat terlebih daluhu. Tekan dan tahan pada chat, akan muncul pilihan Hapus.
  • Masuk ke tab Saya / Menu. Tekan pada bagian Profil. Pada laman Profil Saya Ubah Semua identitas kita.
cara menghapus akun michat secara permanen
  • Jika sebelumnya menggunakan Nama Asli, maka ganti dengan Nama samaran. Selain itu ubah ID MiChat, Jenis Kelamin, Wilayah, Tentang dan Hobi. Ubah semua identitas yang menggambarkan diri kita.
  • Setelah itu kembali ke tab Saya / Menu. Lalu masuk ke menu Kiriman Saya. Hapus semua kiriman dan jangan lupa hapus atau ganti foto sampulnya.
cara delete akun michat
  • Supaya akun MiChat tidak bisa ditemukan oleh siapapun, kita juga harus melakukan setelan pada menu Privasi.
cara menghapus akun michat permanen
  • Nonaktifkan semua fitur Konfirmasi teman, Cari Kontak Ponsel, Temukan Saya dengan ID MiChat dan Temukan Saya dengan Nomor Ponsel.
  • Untuk memastikan semua histori semua Chat kita terhapus, baik individu ataupun grup maka kita Hapus Riwayat Chat. Tekan Menu Saya > Chat > Hapus Riwayat Chat > pilih HAPUS.
cara hapus akun michat
  • Setelah semuanya selesai, selanjutnya kita bisa Keluar dari Aplikasi MiChat. Tekan Menu Saya > Pengaturan > Keluar > pilih KELUAR.
cara menonaktifkan akun michat
  • Selesai. Selanjutnya lakukan unisntall aplikasi MiChat.

Meski fitur delete akun MiChat tidak ada pada aplikasi. Namun, dengan cara di atas, kita sudah berhasil mengganti identitas kita pada akun MiChat, dengan begitu akun kita seolah-oleh telah dihapus.

Untuk pengguna Xiaomi, jika ingin menghapus akun MI Cloud simak tulisan Cara Menghapus Akun MI Cloud.

Lalu bagaimana jika kita ingin menghapus akun MiChat permanen?

Cara Menghapus Akun MiChat Permanen

  1. Untuk menghapus Akun MiChat secara permanen kita harus menghubungi pusat bantuan MiChat lewat email.
  2. Bisa menggunakan email Yahoo atau Gmail.
  3. Kirim pengajuan penghapusan akun MiChat ke officialmichat@gmail.com atau support@michat.sg.
  4. Selanjutnya buat Subjek Email tentang penghapusan akun.
  5. Untuk mengajukan penghapusan akun MiChat secara permanen harus dengan argumen dan alasan yang tepat dan dirasankan untuk menggunakan bahasa Inggris.
  6. Jika mendapat balasan dari pusat bantuan MiChat segera balas dan ikuti semua petunjuknya.

Oh iya, beberapa orang memutuskan menghapus akun MiChat karena masih bingun dengan cara menggunakannya, bingung pada fitur dan menunya.

Nah, Mang Aung pernah tulis pembahasan mengenai Cara daftar MiChat, Cara menggunakan MiChat, dan Cara mencari dan menambahkan teman di Michat. Simak saja tulisan tersebut, siapa tahu jadi paham.

Baca juga topik serupa:

Penutup

Bagaimana?

Silahkan pilih salah satu Cara Menghapus Akun MiChat di atas, untuk mudahnya bisa mengikuti cara pertama. Namun jika ingin akun terhapus secara permanen bisa ikuti cara kedua.

Semoga tulisan tentang Cara Menghapus Akun MiChat bisa membantu menyelesaikan masalah pembaca.

Johnny Saketeng
Johnny Saketeng

Manusia normal seperti pada umumnya, suka makan dan minum, juga suka tidur. Saat ini sedang belajar menulis seputar teknologi.

9 Comments

  1. Kalau hapus akun michat yg nomor telepon nya hilang bagaimana ?? Bisa dibantu kak . Se enggaknya hapus semua momen nya ajah jika akun tidak bisa di hpus ??

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *