Awalan 0838 Kartu Apa? Mari kita cari tahu…
Di Indonesia, ada banyak sekali provider telekomunikasi yang menawarkan tarif bersahabat mulai dari telepon, SMS hingga internet. Beberapa provider telekomunikasi yang cukup populer di negara ini antara lain adalah Telkomsel, XL-Axis, Indosat, 3 Indonesia, Bolt dan Smartfren. Dari semua provider telekomunikasi, harga atau tarif yang ditawarkan tentu berbeda antara satu dengan yang lainnya.
Seperti yang kita ketahui, jika nomor awalan untuk untuk kode negara kita adalah “+62” atau bisa juga diubah dengan “08”. Adapun urutan nomor selanjutnya adalah kode operator sesuai dengan kartu yang kita gunakan.
Lantas bagaimana jika ada nomor dengan awalan yang 0838? Nomor operator apakah ini? Daripada bingung, langsung saja simak penjelasan yang akan diuraikan pada artikel ini.
0838 kartu apa?
Nomor dengan awalan 0838 adalah nomor awalan untuk provider operator Axis. Seperti yang kita tahu, provider ini telah diakuisisi oleh XL. Axis sendiri cukup banyak digunakan dan mengalami perkembangan yang cukup pesat karena tarif yang ditawarkan cukup murah.
Hebatnya lagi, jangkauan dari Axis juga telah menggunakan BTS XL yang dikenal cukup luas bahkan mencapai pelosok negeri.
Untuk lebih jelasnya, anda juga bisa menyimak beberapa nomor dari ragam provider yang berikut ini:
XL Axiata
- 0817- (pra bayar dan explor 10,11 dan 12 digit)
- 0818- (pra bayar dan explor 10,11 dan 12 digit)
- 0878- (pra bayar dan explor 12 digit)
- 0819- (pra bayar dan explor 10,11 dan 12 digit)
- 0859- (pra bayar dan explor 12 digit)
- 0877- (pra bayar dan explor 12 digit)
Indosat Ooredoo
- 0855 – (Matrix 10 digit)
- 0857- (IM3 12 digit)
- 0856- (IM3 (10 digit limited edition), 12 dan 11 digit)
- 0816- (Matrix, Mentari 10, 12 dan 11 digit)
- 0858- (Mentari 12 digit)
- 0814- (Broadband Indosat M2 12 Digit)
3 Indonesia
- 0896- ( Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
- 0897- ( Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
- 0898 – ( Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
- 0899- ( Pra bayar dan Pasca bayar 11, 12 digit)
Telkomsel
- 0811- (Kartu Halo 10, 11 digit)
- 0813- (Kartu Halo, simPATI 12 digit)
- 0812 – (Kartu Halo, SimPATI 11 dan 12 digit)
- 0821- (simPATI 12 digit)
- 0853- (Kartu As 12 digit)
- 0851- kode kartu As pengganti Flexi yang telah diakuisisi oleh Telkomsel
- 0823- (Kartu As 12 digit)
Mengetahui Tarif Murah Axis
Sebagai pengguna kartu provider, anda tentu menginginkan tarif semurah mungkin untuk menghemat pengeluaran, terutama untuk keperluan ineternet. Axis sendiri menawarkan promo internet yang menarik pada hari Rabu dibandingkan pada hari yang lain.
Anda bisa mendapatkan tarif murah pada hari Rabu dengan cara melakukan dial number di *123*888#. Selain itu, anda juga bisa mencoba mendaftar Axis Rabu rawit untuk menikmati paket murah meriah yang ditawarkan oleh operator dengan background ungu ini.
Selain special promo di hari Rabu, anda juga bisa menikmati tarif murah lainnya di hari Jumat. Dengan banyaknya tarif murah serta promo yang ditawarkan, provider ini tentu membuat para penggunanya semakin diuntungkan.
Banyaknya provider yang menawarkan promo internet murah tentu tidak lepas dari langkah mereka dalam menarik konsumen. Beberapa bahkan menawarkan pemberian point yang bisa ditukar dalam bentuk pulsa ataupun bonus internet. Tertarik untuk mencoba?