Sering terganggu dengan iklan yang muncul tiba-tiba di layar HP? Atau merasa terganggu dengan pop up iklan pada saat mengunjungi situs tertentu? Untuk mengatasinya simak cara menghilangkan iklan di Android pada artikel ini.
Sebenarnya jika iklan tampil pada laman situs merupakan hal yang wajar, sebab pemilik website memperoleh pendapatan dari iklan untuk pengelolaan dan pengembangan website. Sama halnya juga pada aplikasi dan game.
Meski begitu, beberapa iklan yang muncul kadang mengganggu, seperti iklan yang muncul tiba-tiba, penempatan iklan yang mengganggu dan iklan yang terus-menerus muncul.
Pada beberapa kasus, iklan yang muncul terus-menerus dikarenakan ada malware yang disisipkan pada HP Android lewat aplikasi yang kita install. Untuk iklan yang muncul di website, biasanya karena sengaja dipasangi script iklan oleh pemiliknya.
Ciri-ciri HP Android Terkena Virus Malware Iklan
Sebelum ke ‘cara menghilangkan iklan di HP’, ada baiknya kita mengetahui beberapa ciri HP Android yang terpapar virus malware iklan yang biasanya mengakibatkan beberapa gangguan berikut:
1. Iklan Tiba-Tiba Muncul
Jika iklan di hp android sering tiba-tiba muncul di layar, ini bisa jadi indikator pertama jika HP kita sudah terpapar oleh virus atau malware yang berbahaya.
Umumnya ini terjadi karena memasang aplikasi tidak resmi yang diunduh dari situs pihak ketiga. Agar hal ini tidak terjadi, pastikan aplikasi yang kita pasang merupakan aplikasi yang aman dari virus dan malware.
2. Kinerja HP Android Semakin Lambat
Jika sudah memeriksa RAM dan penyimpanan HP, namun tidak menemukan sesuatu yang membuat HP jadi lambat sedang kita juga tidak memasang banyak aplikasi, maka hal ini bisa karena disebabkan karena malware.
Silahkan copot atau uninstall aplikasi yang tidak Anda kenali dan mencurigakan.
3. Panggilan Telepon Sering Terputus Terus-menerus
Panggilan terputus saat sinyal bermasalah merupakan penyebab yang lumrah, tapi jika sedang melakukan panggilan telepon dan terputus saat sinyal tidak mengalami gangguan, maka sebaiknya scan HP Anda dengan antivirus untuk mencari malware yang ada pada HP.
4. Pemakaian Data Internet Besar
Selain untuk menampilkan iklan, virus dan malware juga bisa merusak dan mencuri data pada ponsel kita. Data yang biasa dicuri seperti kontak, alamat, kartu kredit, rekening bank dll.
Untuk mencuri data ponsel, virus dan malware memerlukan jaringan internet dan berjalan di balik layar tanpa diketahui oleh kita. Hal tersebut bisa berdampak pada penggunaan kuota internet yang tidak sedikit.
Untuk itu itu kita patut curiga jika koneksi data kita tiba-tiba aktif, bisa jadi itu karena ulah virus dan malware yang ada di ponsel kita.
5. Baterai HP Cepat Habis
Baterai cepat habis meski tidak digunakan merupakan ciri-ciri yang paling umum kalau HP kita terkena virus atau malware. Hal ini karena virus dan malware tetap berjalan di balik layar.
Untuk itu, kita patut curiga jika ponsel tiba-tiba baterai ponsel tiba-tiba berkurang, bisa jadi karena virus dan malware.
Cara Menghilangkan Iklan di HP
Setelah mengetahui beberapa ciri HP yang terkena virus malware, selanjutnya akan dibahas bagaimana menghilangkan iklan di Android. Nah, ada beberapa cara melakukannya, simak di bawah ini.
Menggunakan NoRoot Firewall
Cara menghilangkan iklan di hp pertama yaitu dengan bantuan aplikasi pihak ketiga bernama NoRoot Firewall yang memiliki kemampuan untuk blokir iklan di Android.
Aplikasi ini selain bisa mematikan iklan yang ada di browser, juga bisa bisa menghilangkan iklan yang muncul pada aplikasi lain yang ada di HP Android kita.
Cara menghentikan iklan di hp menggunakan aplikasi NoRoot Firewall:
- Download dan pasang aplikasi NoRoot Firewall di Google Play Store.
- Buka dan jalankan aplikasi.
- Pilih tab Apps, nanti akan ada daftar aplikasi yang ada di HP kita.
- Selanjutnya kitaa tinggal memilih aplikasi mana saja yang ingin diblokir iklannya.
- Caranya dengan menandai aplikasi dengan tanda X dua kali.
- Selesai, secara otomatis NoRoot Firewall akan mengentikan iklan yang muncul pada aplikasi.
Dengan Aplikasi AdClear
Cara menghilangkan iklan di HP selanjutnya adalah dengan bantuan aplikasi AdClear. Aplikasi ini memiliki fitur yang bisa memblokir iklan yang sering muncul di browser pada saat berselancar. Juga bisa menghilangkan iklan pada aplikasi yang memiliki potensi munculnya iklan.
Kita bisa menggunakan aplikasi ini secara gratis, tinggal unduh dan pasang lewat Google Play Store atau lewat tautan yang sudah disediakan dibawah ini. Meski AdClear diperuntukan untuk menghilangkan iklan di hp Samsung, namun bisa digunakan pada HP merek lain.
Cara menghapus iklan di hp menggunakan aplikasi AdClear cukup mudah dipraktikan. Setelah aplikasi berhasil dipasang, kita hanya perlu menjalankan aplikasi, dan aktifkan fitur memblokir iklan.
Unduh aplikasi untuk menghilangkan iklan di android AdClear
Menghilangkan Iklan di Android denagn Adguard
Aplikasi untuk menghilangkan iklan di hp Android berikutnya adalah Adguard. Aplikasi ini bisa blokir iklan Android dan mencegah munculnya iklan yang mengganggu, khususnya untuk jenis iklan pelacak dan web phising.
Selain itu, Aplikasi Adguard juga memiliki fungsi untuk menghemat penggunaan bandwith data internet dan pelindung dari berbagai ancaman malware.
Kelebihan:
- Blokir pelbagai jenis iklan.
- Mengamankan privasi pengguna.
- Menghemat penggunaan data.
- Pengguna bisa mengontrol penuh semua pengaturan.
- Pengguna bisa mengelola aplikasi.
- Melakukan filter pada aplikasi tertentu.
Kekurangan:
- Untuk menghilangkan iklan pada aplikasi ini harus menggunakan versi berbayar.
Unduh aplikasi pembersih iklan Adguard
Cara Blokir Iklan di HP dengan Adblock Plus
Adblock Plus adalah aplikasi blokir iklan yang bisa menghilangkan pelbagai jenis iklan yang ada di hp Android kita, termasuk iklan yang ada pada aplikasi dan game.
Cara menghilangkan iklan dengan cara ini cukup efektif blokir iklan yang mengganggu tanpa memerlukan akses root. Nanum aplikasi ini juga bisa digunakan pada hp Android yang sudah di root.
Cara menggunakan Adblock Plus (ABP):
- Instal dan pasang aplikasi Adblock Plus melalui Google Play Store.
- Buka dan jalankan aplikasi Adblock Plus.
- Untuk Android yang sudah di root, aplikasi akan meminta izin akses super user.
- Untuk Android yang belum di root, kita harus melakukan beberapa setelan manual, seperti pengaturan proxy Android. Untuk setiap versi Android berbeda-beda. Selengkapnya bisa dibaca disini.
- Selanjutnya kita bisa melakukan setelan pada Adblock Plus. Seperti mengaktifkan fitur Filtering dan beberapa pengaturan lainnya.
Untuk cara matikan adblock cukup dengan menonaktifkan fitur Filtering. Atau bisa baca: cara menonaktifkan Adblock di semua browser.
Menghilangkan Iklan di HP Samsung
Tidak sedikit pengguna HP Samsung yang merasa terganggu dengan berbagai iklan yang mengganggu. Cara menghilangkan iklan di hp Samsung ternyata cukup mudah, tidak memerlukan aplikasi tambahan untuk menghilang kan iklan.
Biasanya iklan pop ip yang sering muncul tiba-tiba pada saat HP digunakan disebabkan oleh aplikasi-aplikasi pihak ketiga yang sengaja menyisipkan iklan pada aplikasi, khususnya untuk aplikasi yang bukan berasal dari Google Play Store.
Agar kemunculan iklan bisa dicegah, maka sebaiknya segera menghapus beberapa aplikasi mencurigakan yang ada pada perangkat. Karena selain mengganggu, aplikasi yang mengandung malware juga bisa mencuri data sensitif pengguna.
Cara menghilangkan iklan di hp Samsung:
- Buka menu Pengaturan di HP Samsung.
- Pilih menu Aplikasi, lalu akan muncul daftar aplikasi yang terpasang pada perangkat.
- Lalu pilih aplikasi yang bukan berasal dari Google Play Store.
- Langkah selanjutnya klik tombol Hapus Instalan (Uninstall).
Dalam melakukannya kita harus teliti, cari aplikasi yang mencurigakan, juga hapus aplikasi yang tidak digunakan.
Selain itu, Anda juga harus memperhatikan aplikasi mencurigakan yang sedang berjalan. Karena banyak kasus banyak aplikasi yang tidak dikenali bisa terpasang pada perangkat karena disuntik oleh aplikasi yang mengandung malware.
Caranya masuk ke menu Pengaturan > masuk ke Aplikasi Aktif > lalu cari aplikasi yang tidak dikenal, lalu lakukan Uninstall aplikasi.
Menghilangkan Iklan di HP Xiaomi
Iklan yang ada pada hp Xioami ada yang berasal dari pihak vendor, ada juga yang berasal dari aplikasi yang mengandung malware. Namun, jangan khawatir, ada cara menghilangkan iklan di hp Xiaomi. Tidak perlu memasang aplikasi tambahan.
Untuk menghilangkan iklan di hp Xiaomi, ikuti langkah-langkah berikut.
- Masuk ke menu Setelan Xiaomi, lalu pilih Setelan tambahan.
- Pilih menu Privasi, lalu pilih Aplikasi dengan akses penggunaan.
- Selanjutnya pilih “msa”, dan geser tombol gulir ke kiri untuk menonaktifkan Izinkan akses penggunaan.
Dengan langkah diatas, bisa menghentikan atau menghilangkan iklan yang muncul di hp Xiaomi.
Adblocker Browser Gratis
Cara menghilangkan ikan yang muncul di pada saat mengunjungi situs tertentu bisa juga dengan bantuan aplikasi Adblocker Browser Gratis. Dengan browser ini kita bisa terbebas dari pelbagai iklan yang mengganggu.
Tidak perlu melakukan banyak setelan, cukup install dan jalankan aplikasi browser ini. Kita bisa mengunjungi situs apapun tanpa gangguan dari beberapa iklan seperti iklan spanduk, popup, iklan video, dan lainnya.
Kelebihan aplikasi Adblocker Browse Gratis:
- Bisa blokir semua jneis iklan yang mengganggu (pop up, banner, video yang auto play).
- Memblokir Cookie Iklan dari pihak ketiga.
- Memberikan peringatan pada saat ada malware dan adware.
- Bisa menghemat penggunaan data dan baterai.
- Browser super cepat untuk browsing.
Menghilangkan Iklan di Google Chrome
Untuk yang biasa menggunakan Google Chrome sebagai peramban. Ternyata pada Google Chrome memiliki fitur untuk memblokir dan menghilangkan iklan di Android. Fitur ini mulai muncul sejak rilisnya Chrome 71.
Cara menghilangkan iklan pada Google Chrome mudah dilakukan.
- Pertama masuk ke Setelan Google Chrome.
- Lalu masuk ke menu Setelan situs.
- Kemudian pilih Pop-up, kemudian geser tombol gulir ke kanan untuk mengaktifkan fitur ini. Dengan begitu akan memblokir situs agar tidak menampilkan pop-up.
- Agar lebih maksimal, kita juga bisa blokir iklan dari yang cenderung menampilkan iklan yang mengganggu. Klik Iklan dan geser tombol gulir ke kanan untuk mengaktifkannya.
Menghilangkan Iklan di UC Browser
Selanjutnya pada UC Browser, peramban ini juga memiliki fitur bawaan untuk menghilangkan iklan yang muncul tiba-tiba di Android tanpa root. Jadi kita tidak perlu memasang aplikasi penghapus iklan.
Pengaturan UC Browser untuk menghilangkan iklan yang mengganggu:
- Masuk ke menu Setting (garis tiga horizontal di bawah).
- Klik menu Setting (ikon gear), lalu pilih menu Pengaya.
- Selanjutnya aktifkan fitur Ad Block dengan menggeser tombol gulir ke kanan pada Ad-Blocker dan Ad-Blocker yang kuat.
Dengan pengaturan UC Browser diatas akan membuat iklan yang mengganggu yang sering muncul tiba-tiba akan diblokir oleh browser.
Bagaimana?
Silahkan pilih salah satu cara menghilangkan iklan di hp Android yang ada artikel ini. Jika ada pertanyaan atau memiliki cara lain dalam membasmi iklan mengganggu bisa disampaikan melalui kolom komentar dibawah ini.